Mengejar Mimpi Lewat Divertimento
Judul Film: Divertimento
Rilis: 2022
Durasi: 1 jam 55 menit
Bahasa: Perancis
Sutradara dan Penulis: Marie Castille Mention Schaar
Genre: Drama Musikal, Biografi
Pemain: Oulaya Amamra, Lina El Arabi, Niels Arestrup
Zahia Ziouani sedang di masa akhir sekolah menengah atasnya ketika mulai menekuni karir di bidang musik. Banyak yang menentang Zahia karena dirasa cita-citanya untuk menjadi konduktor di orkestra adalah mustahil. Belum lagi mereka harus bijak membagi waktu untuk belajar ujian akhir.
Untungnya Zahia selalu didukung oleh saudara kembarnya, Fettouma dan kedua orangtuanya yang juga penyuka musik klasik. Kedua gadis asal Aljazair ini teguh mengejar mimpinya. Zahia ingin memimpin orkestra dan Fettouma ingin menjadi pemain Cello di orkestra.
Sialnya, keinginan Zahia juga ditentang Sergiu, konduktor ternama yang dikaguminya. Menurut Sergiu, menjadi pemimpin pergelaran musik hanya boleh dilakukan oleh pria. Hal ini membuat Zahia semakin bertekad kuat belajar dan memiliki orkestra sendiri.
Film berdurasi 110 menit ini sangat menarik untuk diikuti. Film asal Perancis ini berkisah tentang semangat perempuan muda yang berjuang keras meraih cita-citanya di tengah banyaknya tantangan yang menghadangnya.
Aku sungguh kagum dengan prinsip yang dimiliki Zahia. Dia tahu betul apa yang dia mau dan bagaimana cara mewujudkannya. Zahia juga menyadari nilai dirinya. Kamu mau maka kamu bisa. Gitulah kira-kira prinsip si Zahia ini. Simpelnya kedua saudari kembar ini ingin semua orang bisa menikmati dan memainkan musik klasik.
Maria Julie Simbolon
Medan, Juni 2024
Komentar
Posting Komentar